PAMEKASAN, KORAN TIMES – Pemilihan Umum (Pemilu) Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) tahun 2024 mulai memantik sejumlah tokoh dan Kiai di Madura untuk menyatakan dukungan terhadap salah satu pasangan calon (paslon).
Seperti halnya salah satu pasangan Capres – Cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mendapat dukungan dari RKH Muhammad Bakir Hasan dan Haji Khairul Umam (Haji Her).
Nama RKH Muhammad Bakir Hasan dan Haji Her tidak asing didengar bagi kalangan masyarakat Madura.
RKH Muhammad Bakir Hasan dikenal sebagai tokoh Kiai muda yang banyak memiliki massa militan.
Selain itu, Kiai berkacama tersebut juga merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Darut Tauhid Islami Palpettok, Desa Plakpak, Kabupaten Pamekasan, Madura.
Sementara Haji Her dikenal sebagai pengusaha tembakau Madura yang sukses menaikkan harga tembakau di tahun 2023.
Ketua Relawan Pemenangan Prabowo – Gibran Pamekasan, RKH Muhammad Bakir Hasan menyampaikan alasan mendukung Prabowo – Gibran karena senang.
Dia menilai, latar belakang Prabowo yang berjiwa militer dipastikan sangat peduli dan memikirkan nasib rakyat ketika terpilih menjadi Presiden 2024.
“Tokoh-tokoh di Pamekasan banyak juga yang mendukung Prabowo – Gibran, salah satunya Haji Khairul Umam atau Haji Her,” kata RKH Muhammad Bakir Hasan, Kamis (18/1/2024).
Kiai muda karismatik ini menargetkan pasangan Prabowo – Gibran mendapat perolehan suara 70 persen di Kabupaten Pamekasan, khususnya Madura.
Dia berjanji akan berusaha maksimal untuk memenangkan pasangan Prabowo – Gibran di Madura.
“Kita berdoa kepada Allah, semoga perjuangan kita ini diberi kelancaran dan kesuksesan,” doanya.
Selain itu, RKH Muhammad Bakir Hasan juga berpesan kepada para relawan dan pendukung Prabowo – Gibran agar jangan sampai menghina, dan mencaci pasangan Capres – Cawapres yang lain.
“Kita murni mendukung sebaik mungkin, tidak harus menjelekkan orang lain dan merendahkan orang lain,” pesannya.
Sementara itu, Chief Executive Officer (CEO) PT Bawang Mas Grup, Haji Khairul Umam juga menyatakan mendukung pasangan Prabowo – Gibran pada Pilpres 2024 ini.
“Ya mendukung 02, Prabowo – Gibran,” singkat Haji Khairul Umam.
Menurut pria yang akrab disapa Haji Her ini, semua pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden 2024 memiliki komitmen visi – misi yang sama-sama baik.
Namun untuk Pilpres 2024 ini, dia menyatakan dukungan untuk Prabowo – Gibran.
“Nomor 1, 2, dan 3 sama-sama baik. Tapi karena saya pegang nomor urut 2, jadi nomor 2 yang terbaik,” ujar Haji Her.
Bahkan Haji Her mengaku telah menginstruksikan terhadap semua karyawannya yang bekerja di bawah naungan PT Bawang Mas Grup agar ikut mendukung dan memenangkan pasangan Prabowo – Gibran pada Pilpres 2024 ini.