PAMEKASAN,korantimes.com – Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto mengajak seluruh personel untuk bersinergi dan profesional dalam menjalankan tugas.

Penyampaian tersebut disampaikan AKBP Hendra Eko Triyulianto dalam kegiatan anev Kamtibmas mingguan yang berlangsung di Gedung Tatag Trawang Tungga Polres Pamekasan.Kamis (30/1/2025).

Kegiatan diikuti seluruh Pejabat Utama Polres Pamekasan, dan seluruh Kapolsek jajaran Polres Pamekasan, juga para Kasubbag, Paur, Kaurmintu, Kanit.

Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto mengatakan, kegiatan ini adalah acara rutin mingguan untuk mengevaluasi kerja kepolisian setiap minggu atau analisa dan evaluasi (Anev).

“Harapan kegiatan agar lebih baik lagi kerja anggota di minggu berikutnya,” ujarnya.

Kapolres Pamekasan juga menyampaikan apresiasi terhadap kinerja anggota selama bulan Januari. Serta juga mengucapkan terima kasih atas terlaksananya pengamanan kegiatan masyarakat yang berjalan aman dan lancar.

“Saya mengajak seluruh personel untuk bersinergi, bahu membahu dan saling bekerja sama serta senantiasa menjunjung tinggi semangat integritas, soliditas, loyalitas dan rasa tanggung jawab, sehingga pelaksanaan tugas dapat dilakukan dengan baik,”ajak Kapolres Pamekasan.

Dalam kesempatan tersebut para Kabag, Kasat dan Kapolsek memaparkan program kerja dan perkembangan Situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Sitkamtibmas) selama bulan januari 2025.

Print Friendly, PDF & Email